Pada 11 Mei 2018 lalu, CEO Saraswanti Group, YN. Hari Hardono kembali mengunjungi Pengolahan Kelapa Sawit PT. Saraswanti Sawit Makmur. PT. SSM merupakan satu dari enam perkebunan yang berada di bawah naungan divisi perkebunan Kelompok Usaha Saraswanti. Unit usaha perkebunan kelapa sawit dan pabrik pengolahan sawit (CPO & Kernel) ini dibangun pada di Desa Kerang Dayo, Kec. Batu Engau dan Desa Tanjung Pinang, Kec. Muara Samu, Kab. Paser – Kalimantan Timur.

PT. Saraswanti Sawit Makmur (PT. SSM) didirikan tahun 2003, namun operasional PT. Saraswanti Sawit Makmur baru dimulai pada tahun 2004. Luas lahan HGU PT. SSM ± 5.400 Ha, dengan luas tanam sesuai areal statement ± 4.600 Ha, Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit sekitar 13 Ha dan sisanya merupakan Sarana dan Prasarana. Jumlah karyawan PT. SSM kurang lebih sebanyak 500 karyawan yang tersebar di Unit Kerja Kebun, Pabrik & Kantor Pusat. Pada akhir 2011 kegiatan penanaman selesai dengan luas kebun efektif 5000 Ha. Saat ini pabrik pengolahan kelapa sawit sudah berproduksi dengan kapasitas 45 ton TBS / jam.